EMBUN ROHANI PAGI DARI KOTA AMBON MANISE
Jumat, 07 Maret 2025
Injil: Mat. 9 : 14 – 15
“Bila Anda memaksakan orang lain untuk mengikuti apa yang sedang Anda lakukan dalam puasamu, maka sesungguhnya ibadat dan puasamu tak ada manfaatnya di mata Tuhan.”
Kelakuan memaksakan kehendak ini juga sudah dilakukan oleh murid-murid Yohanes pada zamannya seperti tertulis dalam Injil hari ini: “Kemudian datanglah murid-murid Yohanes kepada Yesus dan berkata: “Mengapa kami dan orang Farisi berpuasa, tetapi murid-murid-Mu tidak?” ( Ayat 14 )
Pelajaran penting bagi kita di hari ini adalah:
1) Dalam ibadat dan puasamu, fokuslah pada Tuhan dan semua yang Anda lakukan sebagai ungkapan sembah sujudmu kepada-Nya;
2) Jangan memaksakan kehendak pribadi dan kelompokmu kepada orang lain yang berbeda keyakinan dan cara;
3) Biarkanlah orang lain mengekspresikan ungkapan imannya dengan cara dan kebiasaannya.
Memaksakan kehendak adalah ungkapan kecemburuan dan arogansi yang sesungguhnya menceritakan tentang ketidakmampuan diri sendiri di muka umum.
Selamat beraktivitas untuk para sahabat.
Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )